KEADAAN KETENAGAKERJAAN KALIMANTAN TIMUR FEBRUARI 2016 - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Timur

Siaran langsung Rilis Berita Resmi Statistik BPS Provinsi Kalimantan Timur dapat disaksikan melalui kanal Youtube BPS Kaltim

Untuk update informasi terbaru kegiatan BPS Kaltim, ikuti akun Instagram Resmi BPS Kaltim

Ikuti Survei Kebutuhan Data BPS Provinsi Kalimantan Timur dan bantu kami meningkatkan layanan! Klik disini untuk berpartisipasi.

KEADAAN KETENAGAKERJAAN KALIMANTAN TIMUR FEBRUARI 2016

Tanggal Rilis : 4 Mei 2016
Ukuran File : 0.46 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja di Kalimantan Timur pada Februari 2016 mencapai 1.650.377 orang, bertambah sebanyak 1.539 orang dibanding angkatan kerja Februari 2015 (1.648.838 orang).
  • Jumlah penduduk yang bekerja di Kalimantan Timur pada Februari 2016 mencapai 1.504.133 orang, berkurang sebanyak 26.458 orang dibanding keadaan pada Februari 2015 (1.530.591 orang).
  • Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Kalimantan Timur pada Februari 2016 mencapai 8,86 persen atau sebanyak 146.244 orang, mengalami peningkatan dibanding TPT Februari 2015 sebesar 7,17 persen (118.247 orang).
  • Pada bulan Februari 2016, penduduk umumnya bekerja pada sektor perdagangan sebesar 27,59 persen, berikutnya adalah sektor jasa sebesar 21,93 persen dan sektor pertanian sebesar 20,65 persen.
  • Berdasarkan jumlah jam kerja pada Februari 2016, sebanyak 329.034 orang (21,88 persen) bekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 35 jam perminggu, sedangkan penduduk bekerja dengan jumlah jam kerja diatas 35 jam perminggu (termasuk yang sementara tidak bekerja karena cuti, sakit, dan sebagainya) mencapai 1.175.099 orang (78,12 persen).
  • Pada Februari 2016, penduduk yang bekerja dengan pendidikan SMA dan SMK mencapai 542.154 orang atau sebesar 36,04 persen, berikutnya adalah penduduk yang bekerja dengan jenjang pendidikan SD ke bawah yaitu sebanyak 487.306 orang (32,40 persen), berikutnya adalah penduduk yang bekerja dengan jenjang SMP sebanyak 249.666 orang (16,60 persen), sedangkan penduduk bekerja dengan pendidikan tinggi (Diploma ke atas) sebanyak 225.007 orang (14,96 persen).
  • Pada Februari 2016, TPT untuk pendidikan SD ke bawah sebesar 7,21 persen, TPT untuk pendidikan SMP sebesar 8,85 persen, TPT untuk pendidikan SMA ke atas sebesar 9,88 persen.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Timur (BPS-Statistics Kalimantan Timur Province)Jl. Kemakmuran No.04 Samarinda 75117

Telp (0541) 732793

743372

Mailbox : bps6400@bps.go.id    

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik